Rabu, 17 September 2014

ME


Nama : Angger Mintaraga Akbar
TTL : Kediri, 03 Oktober 1995
Alamat : Perum. Doko Indah / B-34, Desa Doko, Kec Ngasem, Kediri
Hobby : Gambar
Motto : Positif, ikuti kata hati
Fb : angger mintaraga
twitter : anggermintarga

Tips dan Trik Pelatihan Komputer

- Jika kita ingin mencari tugas format .doc dengan cara cepat ketik katakunci (spasi) filetype:doc
- Jika kita ingin mencari tugas format .ppt dengan cara cepat ketik katakunci (spasi) filetype:ppt
   Itu berlaku juga di format excel, pdf dsb.

- Biasanya jika kita membuka suatu halaman internet berbahasa inggris agar tau artinya dengan cepat, drag yang kita ingin terjemahkan lalu buka google translate trus paste . tp ada cara yang lebih cepat, hemat dan praktis caranya copy link suatu halaman internet lalu paste di google translate klik tulisan yang berwarna biru, jadideh semua yang berbahasa inggris jadi berbaha indonesia.

Perkembangan atau Kemajuan Teknologi

Dahulu manusia sudah mengenal teknologi. Namun teknologi dahulu dan sekarang jauh berbeda. Perkembangan teknologi informasi pada saat ini maju sangat pesat dari abad ke 19, menuju abad ke 20. Dapat diprediksikan bahwa abad ke 21 akan mempunyai perkembangan teknologi yang lebih mutakhir yang akan lebih bermanfaat bagi manusia.
  
Dampak Perkembangan teknologi
Dengan hadirnya perkembangan Teknologi Informasi ini, tentunya semua faktor memiliki dampak positif dan negatif yang bisa berdampak dalam kehidupan kita. Kemajuan teknologi televisi, Handphone, internet dapat berdampak sangat besar bagi kehidupan kita.

Dampak Positif :
1. Dapat Menjangkau Lebih Jauh Dengan adanya internet, kita dapat menjangkau lebih jauh di semua belahan dunia. Contohnya saja kita berjualan, kita dapat menjangkau seluruh Indonesia, atau bahkan

Teknik Sipil ( Civil Engineering)

Teknik sipil adalah salah satu cabang ilmu teknik yang mempelajari tentang bagaimana merancang, membangun, merenovasi tidak hanya gedung dan infrastruktur, tetapi juga mencakup lingkungan untuk kemaslahatan hidup manusia.
Teknik sipil mempunyai ruang lingkup yang luas, di dalamnya pengetahuan matematika, fisika, kimia, biologi, geologi, lingkungan hingga komputer mempunyai peranannya masing-masing. Teknik sipil dikembangkan sejalan dengan tingkat kebutuhan manusia dan pergerakannya, hingga bisa dikatakan ilmu ini bisa mengubah sebuah hutan menjadi kota besar.
sumber Klik 

Peluang lulusan Teknik Sipil sangat menjanjikan karena di Indonesia kedepannya mulai membangun infrastruktur. Beberapa peluang kerja di Teknik Sipil : 
1. Konsultan dan/atau Kontraktor konstruksi bangunan
    Mulai dari menjadi drafter, struktural engineer, site engineer, estimator, dsb.
2. Oil and Gas
    Lowongan bekerja di perusahaan Oil and Gas lumayan langka.Untuk masuk ke perusahaan oil and gas pun tidak gampang. Mereka biasanya memasang persyaratan yang tinggi. Mulai dari IPK >3.25, dan nilai TOEFL > 550. Jika ingin masuk rajin-rajinlah kuliah.
3. Mining/pertambangan
    Perusahaan tambang yang sering menjadi sasaran lulusan teknik sipil adalah tambang batu bara.
4. Manufaktur 
     Manufaktur adalah suatu cabang industri yang mengaplikasikan mesin, peralatan dan tenaga kerja dan   suatu medium proses untuk mengubah bahan mentah menjadi bahan jadi untuk dijual. 
dsb .

We Love UMM !

Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah perguruan tinggi swasta terakreditasi "A" dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013, yang berpusat di kampus III terpadu Universitas Muhammadiyah Malang, Jalan Raya Tlogomas 246 Kota Malang, Jawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berinduk pada organisasi Muhammadiyah dan merupakan perguruan tinggi Muhammadiyah terbesar di Jawa Timur. UMM termasuk dalam jajaran PTS terkemuka di Indonesia bersama UII dan UMY. Oleh karena didominasi warna dinding putih, UMM sering disebut sebagai kampus putih
UMM merupakan salah satu universitas yang tumbuh cepat, sehingga oleh PP Muhammadiyah diberi amanat sebagai perguruan tinggi pembina untuk seluruh PTM (Perguruan Tinggi Muhammadiyah) wilayah Indonesia Timur. Program-program yang didisain dengan cermat menjadikan UMM sebagai "The Real University", yaitu universitas yang benar-benar universitas dalam artian sebagai institusi pendidikan tinggi yang selalu komit dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi
Pada sekarang ini Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menempati 3 lokasi kampus, yaitu kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas 246. Kampus satu yang merupakan cikal bakal UMM, dan sekarang ini dikonsentrasikan untuk program Pasca Sarjana. Sedangkan kampus II yang dulu merupakan pusat kegiatan utama , sekarang di konsentrasikan sebagai kampus Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai pusat sari seluruh aktivitas.
Sumber : Wikipedia
Tentang UMM

Selasa, 16 September 2014

Kediri Bersemi

Simpang Lima Gumul
Kota Kediri adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kota Kediri dengan luas wilayah 63,40 km² terbelah oleh sungai Brantas yang membujur dari selatan ke utara sepanjang 7 kilometer.
Artefak arkeologi yang ditemukan pada tahun 2007 menunjukkan bahwa daerah sekitar Kediri menjadi lokasi kerajaan Kediri, sebuah kerajaan Hindu di abad ke-11.
Kota ini merupakan pusat perdagangan utama untuk gula Indonesia dan industri rokok.Kota ini dinobatkan sebagai peringkat pertama Indonesia Most Recommended City for Investment pada tahun 2010 berdasarkan survey oleh SWA yang dibantu oleh Business Digest, unit bisnis riset grup SWA. Di kota ini juga, pabrik rokok kretek Gudang Garam berdiri dan berkembang.
Kota Kediri merupakan ibukota dari Karesidenan Kediri yang terdiri dari beberapa kota dan kabupaten yaitu kabupaten Kediri, Nganjuk, Tulungagung, Blitar, dan Trenggalek.
sumber referensi : klik disini

Kuliner : Gurihnya Tahu Kuning 
Tahu’ apabila kita mendengar kata tahu yang tergambar adalah makanan yang bahan dasarnya dari kedelai, warnanya putih, bentuknya kotak, kenyal dan identik sebagai makanan orang desa. Tetapi jangan heran, ada yang beda dengan tahu asli Kota Kediri. Tahu tidak lagi berwarna putih tetapi kuning dan biasa disebut tahu takwa. Tahu  kuning ini adalah salah satu produk unggulan Kota Kediri. Sehingga bila anda berkunjung ke Kota Kediri terasa kurang lengkap jika pulang tidak membawa oleh-oleh tahu kuning. 
sumber referensi : klik disini